2019-Mei-08

( Tual – Selasa, 07/05/2019 ) Bea Cukai Tual kembali akan mengadakan Bea Cukai berbagi di Yayasan Bhakti Luhur Kabupaten Maluku Tenggara yang akan direncanakan pada hari Rabu pagi pukul 10.00 WIT tanggal 08 mei 2019 di ruang aula Yayasan Bhakti Luhur Maluku Tenggara.
Kepala Seksi Kepatuhan Internal dan Penyuluhan, Suasmadi didampingi Kaur Keuangan, Dony Horsepuni dan pegawai Bea Cukai Tual melakukan kunjungan untuk berkoordinasi terkait pelaksanaan acara “ Bea Cukai Berbagi “ dan diterima perwakilan Yayasan Bhakti Luhur, Suster Thien.
Kegiatan Bea Cukai berbagi yang akan dilaksanakan besok pagi, Rabu tgl. 08 Mei 2019 akan diterima langsung oleh ketua Yayasan Bhakti Luhur, Suster Maria Getruda Jamlean, Alma dan acara ini merupakan bagian dari kepedulian Bea Cukai Tual kepada anak-anak yatim piatu.

Pihak Yayasan mengucapkan terimakasih dan bersyukur bahwa ternyata masih banyak instansi yang mau peduli dengan berbagi kasih sayang dengan menyisihkan rizkinya untuk sesama, demikian yang disampaikan suster Thien kepada Bea Cukai Tual.

sumber berita:
http://ketapel.beacukai.go.id/Welcome/single/bea-cukai-tual-mengunjungi-yayasan-bhakti-luhur.html